Translate

Rabu, 19 Desember 2012

INTERNET



Pengertian Internet

Pengertian Internet ,Internet merupakan jaringan global komputer dunia, besar dan sangat luas sekali dimana setiap komputer saling terhubung satu sama lainnya dari negara ke negara lainnya di seluruh dunia dan berisi berbagai macam informasi, mulai dari text, gambar, audio, video, dan lainnya.
Internet itu sendiri berasal dari kata Interconnection Networking, yang berarti hubungan dari banyak jaringan komputer dengan berbagai tipe dan jenis, dengan menggunakan tipe komunikasi seperti telepon, salelit, dan lainnya.
Dalam mengatur integrasi dan komunikasi jaringan komputer ini menggunakan protokol yaitu TCP/IP. TCP (Transmission Control Protocol) bertugas untuk memastikan bahwa semua hubungan bekerja dengan benar, sedangkan IP (Internet Protocol) yang mentransmisikan data dari satu komputer ke komputer lain. TPC/IP secara umum berfungsi memilih rute terbaik transmisi data, memilih rute alternatif jika suatu rute tidak dapat di gunakan, mengatur dan mengirimkan paket-paket pengiriman data.
Untuk dapat ikut serta menggunakan fasilitas Internet, Anda harus berlangganan ke salah satu ISP (Internet Service Provider) yang ada dan melayani daerah Anda. ISP ini biasanya disebut penyelenggara jasa internet. Anda bisa menggunakan fasilitas dari Telkom seperti Telkomnet Instan, speedy dan juga layanan ISP lain seperti first media, netzip dan sebagainya.
Internet memberikan banyak sekali manfaat, ada yang bisa memberikan manfaat baik dan buruk. Baik bila digunakan untuk pembelajaran informasi dan buruk bila digunakan untuk hal yang berbau pornografi, informasi kekerasan, dan lain-lainnya yang negatif.
Internet ini memungkinkan pengguna komputer di seluruh dunia untuk saling berkomunikasi dan berbagi informasi dengan cara saling mengirimkan email, menghubungkan komputer satu ke ke komputer yang lain, mengirim dan menerima file dalam bentuk text, audio, video, membahas topik tertentu pada newsgroup, website social networking dan lain-lain.
Dan dalam pembuatan sebuah blog atau website tidak luput dengan jasa internet ini. Dengan internet kita bisa membuat blog kemudian kita bisa memanfaatkan blog itu untuk menghasilkan uang. terkadang satu hal yang sering kita lupakan sebagai pengguna internet ini, kita tidak pernah berterimakasih sama internet padahal internet telah banyak memberikan jasa buat kita.

Sumber:
Design by Austin Divorce Lawyer | Insight Magazine Theme.

 

Pengertian E-mail

E-mail adalah surat melalui media elektronik.Sebenarnya email merupakan singkatan dari “Electronic mail”. Melalui email kita dapat mengirim surat elektronik baik berupa teks maupun gabungan dengan gambar, yang dikirimkan dari satu alamat email ke alamat lain di jaringan internet. Apabila kita mengirim surat melalui email kita dapat memperoleh beberapa manfaat .Antara lain, dengan menggunakan email surat (informasi) yang kita kirim ke alamat email lain akan secara langsung diterima, selain itu biaya yang kita keluarkan cukup murah. Kita juga bisa membaca berbagai berita dan pengetahuan tapi asalkan kalian harus mampu menguasai Bahasa Inggris. Oleh karena itu, berita itu yang selalu ditampilkan dengan menggunakan Bahasa Inggris.  Sebuah alamat email biasanya memiliki format semacam username@host.domain.Saat ini ISP yang menyediakan layanan pembuatan email secara gratis adalah yahoo, plasa, hotmail. .Sebagai contoh kita membuat email melalui yahoo.com. Langkah-lagkahnya sebagai berikut : 1. Kita buka program intertnet explorer 2. Kita tulis www.yahoo.com di URL dari internet 3. Untuk membuat email baru secara gratis kita klik “Sign Up” 4. Setelah muncul formulir pendaftaran email, kita isi formulir tersebut secara lengkap 5. Jangan lupa kita harus menuliskan yahoo id dan password untuk pengamanan email kita 6. Selain itu kita harus menuliskan verifikasi email 7. Beri tanda centang pada pernyataan ” I Agree” 8. Klik “Submit” 9. Tunggu beberapa saat kita akan mendapat pesan selamat datang dari yahoo. Melalui langkah-langkah di atas kita sudah dapat memiliki sebuah email secara gratis dan mudah.Dalam mengirim email kita dapat melampirkan file-file yang kita butuhkan. Dengan cara : 1. Buka email kita 2. Klik compose atau tulis 3. Sebelumnya kita tulis subject dan untuk siapa email itu akan dikirim. Dalam tampilan compose terdapat “CC” yang berarti alamat tambahan 4. Klik attachment file bila kita ingin melampirkan file 5. Setelah muncul tampilan attachment file, kita pilih file mana yang akan kita lampirkan 6. Klik attach file 7. Klik continue message 8. Klik Send beberapa email yang terkumpul dalam suatu group disebut mailing list.
Sumber:        

Pengertian Blog

Blog, menurut pengertian wikipedia adalah : “Blog merupakan singkatan dari “web log” adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum …”
Beberapa teman blogger lain mendefinisikan pengertian blog dengan definisi bermacam-macam, itu sah-sah saja kok, yang namanya pendefinisian tentu memiliki sudut pandang berbeda di tiap benak si penulis, bagaimana setiap orang mendefinisikannya.

Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar